Deskripsi Lomba
Pertandingan ini melibatkan tim sepak bola yang terdiri dari 11 pemain utama dan 7 cadangan, dengan setiap tim diwajibkan mengenakan jersey sekolah atau pakaian olahraga sekolah. Pertandingan berlangsung selama dua babak masing-masing 30 menit dengan istirahat maksimal 15 menit, menggunakan full lapangan. Format kompetisi dibagi menjadi babak penyisihan dengan sistem pool, di mana 9 tim dibagi menjadi 3 pool, dan pemenang dari setiap pool akan maju ke semifinal. Tim yang tidak hadir tepat waktu akan dinyatakan walkover, dan jika jumlah pemain kurang saat pertandingan dimulai, mereka akan diberikan waktu 5 menit untuk melengkapi anggota tim.